Jumat, 29 Mei 2015

Masa-masa masuk di Kebidanan Bina Husada

Sebelumnya gak pernah kebayang sih bakal dan akan lanjut di Kebidanan Bina Husada,,
Pertama kali saya datang ke kampus bersama orang tua untuk meminta brosur dan formulir pendaftaran, sekalian lihat-lihat kampusnya gimana..
hari-hari tes masuk ke Akbid Bina Husada sudah terlewati dan saatnya memasuki hari-hari OSPEK.
Sebelumnya semua calon mahasiswi kebidanan kumpul untuk perkenalan satu-satu, tak disangka saya bertemu dengan teman SMP, hari itu juga kita dibagikan beberapa kelompok dan saya dapat kelompok 2, bersama teman saya kita membuat yel-yel kelompok.
Hari pertama OSPEK kita diwajibkan datang jam setengah 6 pagi, Alhamdulillah saya tidak telat walaupun rumah saya sebenarnya lumayan jauh. kita membuat barisan sesuai dengan kelompok di perapatan doyok, lalu satu persatu kelompok menyanyikan yel-yel wajibnya. lucu-lucu buat yel-yelnya. bagi yang menyanyikannya kompak, kita bisa lanjut masuk ke kampus menuju aula.
di aula kita memperkenalkan kelompok dan memilih ketua besar untuk di angkatan kita, seharian itu kita diberikan materi tentang kuliah dan kampus kita tercinta oleh beberapa dosen. waktu makan siang kita tiba, sebelumnya untuk makan siang menunya sudah ditentukan oleh kaka senior kita, nasi sayur-sayuran, dan sebenarnya saya tidak begitu suka sayuran jadi terpaksa deh saya makan daripada dihukum :D minum pun kita diwajibkan bawa satu liter air aqua (kembung deh!)
Setelah makan siang kita masih diberikan materi oleh dosen sampai akhirnya kita pulang.
Hari kedua ospek, masih sama dengan hari pertama.
Hari terakhir, kampus mengadakan pensi yang acaranya di isi oleh calon-calon mahasiswa.
kelompok saya menampilkan tarian tradisional, haha sebenarnya saya tidak bisa menari tapi yasudahlah gimana jadinya nanti.
semua kelompok sudah menampilkan apa yang sudah mereka siapkan sebelumnya, pembagian hadiah, kelompok saya mendapatkan juara 1 yeeeyyyyyy!!!!! dan sebelum di tutup ada pengumuman dari kaka senior kalau salah satu dari kami ada yang tidak lulus ospek dan harus mengulang ospek tahun depan. kita semua panik karna takut kalau anak itu salahsatu dari kami. dan anak itu pun dipanggil kedepan (Alhamdulillah bukan saya), dan sebenarnya itu hanya skenario kaka senior untuk menakuti kami!!!!!
dan sebenarnya semuanya LULUS OSPEK ....
acara terakhir memberikan kenang-kenangan untuk kaka senior. padahal saya sudah menyiapkan 3 coklat untuk kaka senior, tapi ketinggalan dirumah..hahaha
cukup segini dulu deh cerita saya, yaa walaupun isinya gak jelas(menurut saya)!!
SEE YOU NEXT TIME !!!!!